Business Centre
Pekerjaan Anda, Komitmen Kami
Ruang Profesional untuk Setiap Kebutuhan
Pusat bisnis kami dirancang untuk memberikan dukungan yang Anda butuhkan saat jauh dari kantor. Mnawarkan beragam fasilitas pendukung, mulai dari persiapan dokumen hingga layanan kesekretariatan yang ditangani dengan cermat dan efisien. Internet berkecepatan tinggi membuat Anda tetap terhubung setiap saat, baik saat mengerjakan tugas mendesak maupun berkoordinasi dengan rekan kerja di luar negeri.
Untuk momen yang membutuhkan privasi, kami juga menyediakan ruang rapat yang dirancang untuk diskusi dan presentasi yang produktif. Baik datang sejenak untuk mencetak dokumen atau untuk proyek yang lebih panjang, pusat bisnis kami dirancang khusus untuk membantu Anda lebih fokus.